top of page
IMG-20181211-WA0000.jpg

TIPS …Tubuh Sehat dan Tetap Bugar Ala Anak Ilkom….

  • Writer: halo ilkom !!
    halo ilkom !!
  • Dec 26, 2018
  • 3 min read

source image : google

Hello Everybody….Menjalani aktivitas kuliah sehari-hari seringkali membuat badan jadi gampang mudah capek dan rentan sakit. Apalagi disamping kegiatan luar kampus yang padat rasanya pengen hibernasi sepanjang hari. Kesibukan kuliah yang padat sering menimbulkan kelelahan fisik dan membuat pikiran mudah cepat stress. Dengan rutinitas kesibukan yang kamu jalani, akhirnya membuatmu lupa betapa pentingnya kesehatan dan menerapkan gaya hidup sehat. Apalagi ini sudah memasuki musim hujan, tentunya mulai banyak penyakit yang mewabah kan….Nah, sebagai anak kuliah yang tinggal jauh dengan orang tua, kita harus pintar-pintarnya melakukan tindakan preventiv dong…Memang terdengar sepele sih, tapi kalo tips ini kamu lakukan, maka kamu akan merasakan manfaatnya. Berikut ada beberapa tips tubuh sehat dan tetap bugar ala anak Ilkom, simak baik-baik ya!!!


Ø Rutin minum air putih

Yang pertama yaitu dengan rutin dan perbanyak minum air putih minimal 8 gelas per hari akan sangat membantu melancarkan metabolisme tubuh. Air putih yang tercukupi akan menghindarkan tubuhmu dari dehidrasi selama beraktivitas. 8 gelas perhari itu tidak langsung minum sekali 8 gelas ya guys tapi bertahap. Misal nih, bangun tidur 2 gelas, habis sarapan pagi 8 gelas begitupun selanjutnya.


Ø Atur Pola Makan

Nah, ini faktor yang paling penting ya guys. Alangkah lebih baiknya kalo kita atur pola makan kita dengan 4 sehat 5 sempurna perbanyak juga mengonsumsi sayur-sayuran. Hindari makanan cepat saji (junk food) karena tidak baik bagi tubuh dan kalau terlalu banyak dikonsumsi pun, akan membuat tubuhmu rentan sakit.


Ø Luangkan waktu untuk berolahraga

Meskipun terdengar sudah mainstream. Nyatanya olah raga sangat sulit dilakukan oleh anak kuliah loh…apalagi virus mager yang mulai menyerang. Coba deh sesibuk-sibuknya aktivitas kuliah yang kamu jalani, Coba luangkan waktu untuk olahraga paling tidak 3 kali dalam seminggu atau melakukan gerakan ringan minimal 30 menit, agar tubuhmu tidak gampang lelah dan sakit. Atau, kalo nggak bantu-bantu angkat galon air minum temen sekost deh…itung-itung bantuin hehehe. Tapi galon yang ada isi airnya ya, jangan yang kosong. Kalo kosong mah sama aja bohong.


Ø Istirahat yang cukup

Istirahat yang cukup berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh kita. Jam tidur yang kurang diduga menngkatkan resiko penyaki ginjal, jantung, stroke, tekanan darah tinggi, detak jantung tidak teratur, hormone stress naik dan diabetes. Tahu nggak sih jika istirahat dan tidur yang cukup bisa mempengaruhi reaksi tubuh terhadap insulin, yaitu hormon yang mengontrol tingkat glukosa atau gula darah? Kurang tidur membuat kadar gula darah kita lebih tinggi dari batas normal. Akibatnya, kita pun rentan terserang diabetes. Ngeri banget kan guys….apalagi yang sering begadang nglembur tugas kuliah sampai pagi hati-hati ya….Selepas pulang maksimalkan waktu yang ada untuk istirahat ya….


Ø Luangkan waktu libur untuk rekreasi

Gunakan waktu yang ada untuk piknik misalnya untuk sekedar menikmati suasana di alam terbuka. Liburan tidak harus ditempat mewah dan jauh ya guys. Sekedar jalan-jalan sebentar pun bisa mengurangi stres setelah lelah. Biar nggak panikk gituuuu…


Ø Banyak bersyukur dan jangan lupa tersenyumserta membiasakan diri untuk selalu berpikir positif

Selalu bersyukur dan tersenyum salah satu kuncinya ya guys. Berapapun dan apapun yang kita terima hari ini harus tetap disyukukuri ya….masalah yang seiring silih berganti harus dihadapi dengan kepala dingin. Begitupun dengan selalu berpikir positif, apa yang kita tanamkan dalam konsep diri kita yang positif maka akan mempengaruhi kesehatan mental kita yang positif.


Ø Mulailah mencintai diri sendiri

Ternyata mencintai diri sendiri ada manfaatnya loh guys. Dengan mencintai diri sendiri kita akan memilikipemikiran positif terhadap cara pandang tentang hidup dan kehidupan yang lebih luas yang tentu menjadikan kita pribadi yang lebih bahagia setiap harinya.Sehingga secara tidak langsung akan berdampak buruk stres yang dapat berakibat buruk juga bagi kesehatan






writer : anisdias pitalokah

Nim : 31001600355

 
 
 

Comments


bottom of page